Judul Buku : 3600 detik
Penulis : Charon
Penerbit : PT. Gramedia Pustaka Utama
Cetakan : Kedua, September 2008
Ketiga, Mei 2009
Tebal : 208 halaman
Ringkasan cerita :
Diceritakan ada seorang anak yang bernama Sandra, dia depresi dan berubah menjadi anak yang nakal karena tidak menerima kenyataan bahwa mama dan papanya telah bercerai. Karena kenakalan Sandra disekolah ia selalu dikeluarkan dan selalu berpindah-pindah sekolah namun disetiap sekolah barunya dia tidak akan bertahan lebih dari 2 minggu. Akhirnya dia tidak lulus Ujian Nasional sampai ia dipindahkan ke luar kota setelah kedapatan membakar ruang olahraga sekolahnya. Disekolah barunya dia bertemu dengan Leon, Leon adalah anak yang pintar dan dia juga merupakan juara nasional untuk kategori pianis. Pertemuan Sandra dengan Leon membuat Sandra sedikit demi sedikit merubah perilakunya. Leon sangat berusaha untuk mengubah Sandra menjadi lebih baik, tapi Leon juga sedang berusaha untuk menyelamatkan hidupnya dari penyakit jantungnya yang selama ini ia derita.
Sandra dan mamanya tidak pernah akur semenjak perceraian tersebut, dan sampailah pada suatu hari ketika Sandra sedang berulang tahun, sepulang sekolah ia berencana mengajak Leon untuk makan siang tapi ketika pulang sekolah ia mendapat kabar bahwa mamanya dirawat dirumah sakit, akhirnya Sandra dan Leon pergi ke rumah sakit. Ketika dirumah sakit, Sandra diberitahu oleh mamanya bahwa Sandra akan tinggal bersama papa nya setelah ia lulus SMA, disitu Sandra mulai merasa bersalah, ia merasa telah mempermainkan kesempatan mamanya untuk dapat dekat dengan Sandra. Setalah kejadian itu akhirnya Sandra dan mamanya tidak pernah bertengkar lagi.
Pada saat pembagian rapot, Sandra sangat senang karena ia mendapat kemajuan yang pesat. Ia tidak mendapatkan nilai merah dirapotnya. Sepulang sekolah Leon memberitahu pada Sandra bahwa ia harus menjalani operasi minggu depan, Sandra tidak terima dia tidak terima kalau dia harus kehilangan orang yang dia sayangi untuk ke dua kalinya. Operasi ini mempertaruhkan nyawa Leon, jika operasi berhasil ia akan sembuh dan bisa melanjutkan sekolah kedokteran, namun jika operasi itu gagal itu akan berakibat sebaliknya. Keesokan harinya, Sandra menyediakan 3600 detik miliknya untuk menghabiskan waktu bersama Leon, ia mengajak Leon ke taman bermain, dan sepulang dari taman bermain diperjalanan Leon terlihat sakit akhirnya ia segera dibawa ke rumah sakit. Operasi pun akhirnya dipercepat 1 minggu, namun sayang Leon meninggal dunia, padahal 1 jam yang lalu ia masih tertawa riang dengan Sandra. Setelah pemakaman Leon, ayah Leon membantu Sandra mencari tempat kuliah kedokteran. Dan sekarang Sandra berkuliah disana, Sandra ingin Leon bangga terhadapnya.
Resensi Buku :
Buku ini merupakan cerita fiksi yang dikhususkan penulis untuk menyentuh hati seseorang yang membaca. Dalam buku ini banyak pesan moral yang dituangkan penulis untuk pembacanya. Buku ini membahas tentang lika-liku kehidupan seorang remaja yang harus dihadapi dengan tantangan yang berat. Isi buku ini sangat menarik untuk dibaca karena ceritanya yang bagus dan sangat fleksibel karena cerita didalamnya sangat pas dibaca oleh setiap kalangan.
Kelebihan :
- Bisa membuat pembaca masuk dalam cerita
- Mempunyai pesan moral yang tinggi
- Ceritanya terstruktur dengan rapi
- Bahasa yang digunakan mudah dipahami
- Ceritanya fleksibel
Kekurangan :
- Jalan ceritanya mudah ditebak
- Permasalahannya terlalu sedikit
- Terdapat kalimat-kalimat yang kurang tepat